Senin, 02 Juli 2012

Menanam Kiwi yuuk...



Waktu ke supermarket, penasaran sekali lihat buah kiwi terpanjang dideretan buah impor.
Rasa penasaran apakah pohon ini bisa tumbuh dan berbuah di Indonesia? Saya coba searching di google tentang buah kiwi ini.
Akhirnya ketemu berita di halaman web majalah Trubus, ternyata pohon kiwi bisa berbuah di Indonesia. Akhirnya saya coba untuk membibitkan tanaman ini.

Biji buah kiwi saya coba rendam di air hangat kemudian ditiriskan dan dikeringkan dengan tisu.
Biji buah kiwi dalam tisu disimpan di tempat gelap selama 1 malam untuk merangsang tumbuhnya kecambah. Biji-biji kemudian di semai di tanah humus dan sebar biji secara merata. Simpan semaian biji kiwi di naungan supaya tidak kena matahari langsung.
Tunggu selama 3 hari dan perhatikan kecambah-kecambah biji kiwi akan tumbuh dengan baik.

Setelah seminggu-10 hari atau setelah muncul daun 2 lembar, semaian biji kiwi sudah bisa dipindahkan di pot-pot kecil.

Setelah tumbuh 3 bulan batang mulai panjang

Kiwi bisa berbunga setelah berusia 3 tahun, masa siklus tumbuh bunga 8 bulan. 
Selamat mencoba menyemaikan biji kiwi, semoga saja nanti dapat tumbuh dengan baik dan dapat berbuah di Indonesia.

4 komentar:

Unknown mengatakan...

itu bijinya yg kecil kecil item itu ya?
boleh juga tuh..skrg dah berbuah blum fan di rumah?

Unknown mengatakan...

itu kayaknya bunga betina yang jantan pohonnya juga?

Anonim mengatakan...

salam... tanaman kiwi saya sudah mencapai 2 meter, lalu bagaimana pmeliharaan selanjutnya? kalau pak fandi menanam sejak 2012 perkembangan skrng bgmn?

08567570882 mengatakan...

Hallo ... mohon info dong ... bagaimana hasil pemeliharaan pohon kiwi nya, sudah produksi dan baguskah atau justru dieksekusi lantaran tidak berproduksi?

Saya memiliki 3 pohon berumur lebih dari 3 tahun, namun belum menunjukkan bunganya sama sekali. Pemangkasan dan pemberian pupuk kandang bergantian dengan NPK secara berkala sudah dilakukan.

Posting Komentar